Saya lanjutkan kembali memilih milih karya kaligrafi terbaik yang pernah dibuat oleh para kaligrafer. Tujuan saya adalah melengkapi koleksi, dan lebih khusus untuk menjadi kesenangan mata saya. Disamping itu juga untuk memudahkan saya memberikan materi materi pelajaran kaligrafi kepada para santri. Saya juga berharap kiranya gambar gambar kaligrafi ini bermanfaat bagi seluruh pembaca.
Seperti yang sudah sudah, saya akan pilihkan 10 gambar terbaik, kemudian saya akan berusaha memberikan penjelasan terhadap karya tersebut, siapa penulisnya, bagaimana isinya, sesuai hak hak yang harus kita berikan dalam menghargai hak cipta orang lain.
Berikut ini adalah 10 gambar kaligrafi pilihan :
Karya kaligrafer Turki : Zaki Al-Hasmi
Innama Amruhu Idza arooda syaián an yaquula lahu
KUN FAYAKUN
Yasin ayat 82
إِنَّمَا أَمْرُهُ إِذَا أَرَادَ شَيْئًا أَن يَقُولَ لَهُ كُن فَيَكُونُ
ditulis dengan gaya yang sangat indah
Karya Abbas Al-Baghdady
Kaligrafi Putih diatas hitam Q.S Ibrahim 24
أَلَمْ تَرَ كَيْفَ ضَرَبَ اللَّهُ مَثَلًا كَلِمَةً طَيِّبَةً كَشَجَرَةٍ طَيِّبَةٍ أَصْلُهَا ثَابِتٌ وَفَرْعُهَا فِي السَّمَاءِ
Karya Sayyid Abdullah Zuhdi
Bagian atas kecil berbunyi masalulladzi yadkuru rabbahu
Kaligrafi utama dalam khat tsuluts berbunyi waaladzi laa yadzkuru rabbahu masalu
Bagian dipojok ditulis dengan naskh al hayyi walmayyiti
Bila dirangkai semuanya berbunyi
مثل الذي يذكر ربه والذي لا يذكر ربه مثل الحي والميت
Perumpamaan orang yang mengingatvtuhannya dan orang yang tidak ingat tuhannya bagaikan orang hidup dan orang mati.
Kemudian didalam kotak ditulis beberapa hadis nabi dalam khat naskh
Karya Dawud Bektas
maasyaa Allah ما شاء الله
ditulis dengan khat diwani yang indah
Karya Haji Ahmad Arif
Tsuluts berbunyi
نصر من الله وفتح قريب
Nashrun minallahi wabfathun qarib
Dilanjutkan dengan Surah Al Nashr lengkap dengan tulisan naskh
Karya Mahfudz Ahmad Al Pakistani
Kaligrafi naskh dan tsuluts yang sangat indah, AlQurán surah Al-Qalam ayat 1-32
Karya kaligrafer Iraq, Misbah Al-Irbily
Perpaduan kaligrafi naskh dan tsuluts yang sangat indah
Al-Quran Surah Al-Alaq lengkap (ayat 1-19)
Karya Muhammad Ozcay
Perpaduan naskh dan tsuluts dengan warna warni dan hiasan yang cantik
حريتي هي أغلى ما أعيش به * إن لم تكن فحياتي كلها عبث
Hurriyyati, hiya aghlaa ma a'iisyu bihi # In lam takun fahayati kulluha abats
Kemerdekaanku, adalah hal termahal dalam hidupku # bila ia lenyap, maka hidupku seluruhnya sia sia
Kaligrafi tsuluts bertemakan balasan infaq dijalan Allah
Al-Quran Surah Al-Baqarah 261
Karya Raudhan
Karya Sayyid Depeler
wadzkurisma rabbika (sebutlah nama tuhanmu)
Perbandingan huruf huruf wawu tulisan beberapa kaligrafer besar.
Setiap huruf wawu disertai tanda tangan sang penulis
Gambar gambar kaligrafi pilihan, artikel original Kaligrafi Islam @2017.
Adapun semua gambar yang dicantumkan disini adalah milik kaligrafer yang bersangkutan, yang kami ambil dari berbagai sumber.
Mudah mudahan bermanfaat.