Cari Artikel

Kaligrafer Pakistan Hafidz Anjum Mahmud

 


Tidak diragukan, bahwa kaligrafi Islam telah berkembang pesat di negara Pakistan, dan telah melahirkan banyak kaligrafer ternama. Salah satunya adalah seorang kaligrafer dan pelukis kreatif Hafidz Anjum Mahmood atau yang sering dipanggil Hafidz saja. Kami angkat karya karya Hafidz Anjum Mahmood dalam artikel ini, karena karya karyanya sangat indah. Mudah mudahan bisa diambil manfaatnya oleh rekan rekan kaligrafer.

Hafidz Anjum Mahmood

Beliau dilahirkan pada tahun 1962 di kota Jhang, Punjab Pakistan.  Ia memulai kegiatan seninya pada tahun 1978 di kota Jhang sebagai seorang pelukis. Ia belajar kaligrafi pada beberapa guru antara lain : Javed Saheb, Nafees Raqam dan kaligrafer kenamaan Shafeeq uz-Zaman. Gaya menulis Hafidz Anjum Mahmood sangat dipengaruhi oleh kaligrafer kaligrafer Turki seperti Hamid Al-Amidi, Sami Afandi, Muhammad Syauqi dan Mustafa Raqim.

Pada tahun 1980 ia pindah ke kota Faisalabad untuk mengasah dan mempertajam kemampuan kaligrafinya, sekaligus meniti karirnya dalam bidang kreatif design, dengan membangun sebuah agency design yang menawarkan jasa komersial design. Selama tahun 1983, ia belajar kaligrafi pada Nafees, seorang kaligrafer besar Pakistan pada masa itu. Kemudian secara pelan pelan ia mulai meraih popularitas Internasionalnya, berkat pengabdiannya pada seni kaligrafi. Ia pernah pindah ke Kerajaan Saudi Arabia untuk memimpin sebuah biro design disana selama satu tahun, sebelum kemudian kembali lagi ke Faisal Abad pada tahun 1986. 

Hafidz Anjum Mahmood memiliki karya karya kaligrafi yang sangat indah terutama dalam bidang tsuluts jaly dan naskhi. Karya karyanya memang bergaya khas kaligrafer Turki, dan itu memang diakuinya. ia merasa terinspirasi dan termotivasi oleh kaligrafer kaligrafer besar perti Hamid Al-Amidi, Sami Afandi, Muhammad Syauqi dan Mustafa Raqim. 

Pengakuan Dan Penghargaan Yang Diraih Hafidz Anjum Mahmood

Sederet penghargaan telah ia raih. Berikut ini adalah beberapa penghargaan terpentingnya : 

  • 1997, Penghargaan dalam kaligrafi Jaly Thuluth, dalam perlombaan yang diselenggarakan IRCICA, di Istanbul, Turki.
  • 1999, Medali Emas, Pameran kaligrafi International yang diselenggarakan oleh Dewan Seni Al-Hamra, Lahore, Pakistan.
  • 2001, Medali Emas, Pada Pameran Kaligrafi, di kota Jhang, Pakistan
  • 2002, Penghargaan sebagai artis senior, Pada Pameran Kaligrafi, di kota Jhang, Pakistan
  • 2004 Menjadi Juri dalam Eksibisi Kaligrafi  - di kota Jhang.
  • 2007 Turut serta dalam kompetisi kaligrafi di Istanbul - Turky.

Saat ini Hafidz Anjum Mahmood aktif sebagai dosen pengajar kaligrafi dan seni rupa klasik. 

Karya-Karya Hafidz Anjum Mahmood

Berikut ini adalah beberapa hasil karyanya :


Kaligrafi Diwani Jaly Al-Qurán Surah Ali Imran ayat 26 :  qulillahumma maalikal mulki...dst

قُلِ اللَّهُمَّ مَالِكَ الْمُلْكِ تُؤْتِي الْمُلْكَ مَن تَشَاءُ وَتَنزِعُ الْمُلْكَ مِمَّن تَشَاءُ وَتُعِزُّ مَن تَشَاءُ وَتُذِلُّ مَن تَشَاءُ ۖ بِيَدِكَ الْخَيْرُ ۖ إِنَّكَ عَلَىٰ كُلِّ شَيْءٍ قَدِيرٌ-26




Kaligrafi Tsuluts Al-Qur'an Surah Al-Hijr  ayat 99 : wa'bud rabbaka hatta ya'tiyakal yaqiin 
وَاعْبُدْ رَبَّكَ حَتَّىٰ يَأْتِيَكَ الْيَقِينُ (99




Kaligrafi Farisi Al-Qur'an Surah Al-Jumu'ah ayat 2 : yatluu alaihim ayaatihi...dst
يَتْلُو عَلَيْهِمْ آيَاتِهِ وَيُزَكِّيهِمْ وَيُعَلِّمُهُمُ الْكِتَابَ وَالْحِكْمَةَ




Karya Ragam Kaligrafi yang sangat indah : 
Bagian atas : Kaligrafi diwani jaly berbunyi : innahu min sulaimaana wa innahu (an-naml ayat 30) .. dilanjutkan dengan bismillahirrahmanirrahim.
Bagian utama : nama nama nabi Muhammad serta silsilah keturunannnya
Bagian bawah : kaligrafi farisi : maa kaana Muhammadun abaa ahadin min rijalikum....(al-ahzaab ayat 40)
Bagian penutup aalah bacaan shalawat dalam kaligrafi model ijazah











   
Kaligrafer Pakistan Hafidz Anjum Mahmud 4.5 5 Subhan Hidayat Tidak diragukan, bahwa kaligrafi Islam telah berkembang pesat di negara Pakistan, dan telah melahirkan banyak kaligrafer ternama. Salah ...


Arsip Blog

Sampah Digital. Diberdayakan oleh Blogger.

Cari Blog Ini

Label

video Gallery Khattat Buku Kaligrafi Download Latihan Gambar pilihan Kaligrafi Islam Tematik Tsuluts artikel Cara Pena Kaligrafi Farisi tutorial Wallpaper Alat Kaligrafi Kaligrafer Mesir news Diwani Kaligrafer Ottoman Kufi Mushaf Ornamen ASMAUL HUSNA Diwani Jali KHATTAT MESIR Kaligrafer Turki Khat Farisi Khat Riq'ah Naskhi Suggested by object Kaligrafi Kontemporer Khat Maghribi Khattat Indonesia Khattat Ottoman Syauqi Banat Su'ad Berkreasi Burdah Hamid Al Amidi Hasyim Muhammad Al-Baghdady KAPUR TULIS Kaligrafer Wanita Kertas Kaligrafi Kontemporer/Modern Kufi Murobba' Masyaq Ramadhan Sami Afandi Syakal Abbas Akhawain Belajar Kaligrafi Ismail Zuhdi KHAT DIWANI JALI Kaligrafer Kaligrafer Iraq Khat Diwani Khat Kufi Murobba' Khat Moalla Mahmud Ibrahim Salamah Masjid Mukhtar Alam Musthafa Khudair Nisan Surah Yasin Tinta Yaqut Al Musta'shimi Zaky Al Hasyimi basmalah hilyah syarifah jalal amin Abdul Naser Al Mashri Al Hamidiyah Al Ikhlas Allah Ayat Kursi Aydemir Berlatih Kaligrafi Bismillah Buku Majmu'ah Hadisah Dalail Dawat Doa Fahmi Afandi Gambar Kaligrafi HIASAN MUSHAF Hagia Sophia Hamdalah Hari Raya Hasan Celebi Hassan Massoudy Hiasan Ibnu Bawwab Jawad Sabti KHUDAIR BUR SAIDI Kaligrafer Iran Kaligrafer Jepang Kaligrafer Jordan Kaligrafer Palestina Kaligrafer Yaman Kaligrafi Hias Kaligrafi Online Kaligrafi Tematik Karya Kertas Muqohar Khat Naskhi Khat Niho Arabi Khat Shikasteh Khat Tsuluts Khattat China Khattat Libanon Khattat Saudi Khattat Turki Khudair Kumpulan Lomba Kaligrafi Macan Ali Man Shabara Marbling (EBRU) Membuat Karya Muhammad Nadzif Muhammad Sa'ad Al Haddad Muhaqqaq Mustafa Halim Mustafa Râkım Efendi Omid Rabbani Raqim Rasim Efendi Sami Tanda Tangan (Tauqi') Tughra frame kal kerajinan riq'ah riqa software